Lembang (Newsroom)– SMPN 2 Lembang telah melaksanakan satu kegiatan, yaitu memperingati Hari Guru Nasional (HGN), Jumat (24/11/22). Kegiatan tersebut, sekaligus memberikan penghargaan kepada salah satu guru berprestasi, yakni guru seni budaya, Pipin Priatna.
Kepala sekolah, Kusnadi menyatakan bahwa penghargaan itu diberikan sebagai bentuk rasa terima kasih kepada guru berprestasi telah menciptakan Mars SMP 2 Lembang.
Menurut Pipin Priatna, mars itu diselesaikan bukan hanya kemampuan dirinya, namun ada campur tangan dari Kepala SMPN 2 Lembang.
Disampaikannya, Kepala Sekolah selalu memberikan motivasi kepada kegiatan yang dilakukan oleh semua guru di sekolah. Tanpa dorongan beliau niscaya mars itu bisa diciptakan.
“Saya berharap semua bisa menjadikan prestasi beliau sebagai motivasi untuk terus berprestasi,” pungkasnya bersemangat.
Tak lupa para siswa bersorak gembira atas prestasi guru favoritnya. Mereka berharap banyak lagi guru yang lebih berprestasi seperti Pak Pipin.
Kontributor : Pupu Pujiati S.Pd. (SMPN 2 Lembang)-Sumber: H. Kusnadi S.Pd. M.M.Pd. (Kepala SMPN 2 Lembang).
Pewarta: Adhyatnika Geusan Ulun-Newsroom Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat.