Adhyatnika Geusan Ulun
(SMPN 1 Cipongkor)
Menjadi pemantik diri saat menerima naskah berita dari salah peserta Calon Kepala Sekolah (CKS) tentang kunjungan kerja Plt. Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan, di kegiatan Pendidikan dan Latihan (Diklat) Calon Kepala Sekolah (CKS) jenjang SD dan SMP di lingkungan Dinas Pendidikan Kab. Bandung Barat yang diselenggarakan oleh LPMP Jawa Barat, Kamis (11/11/21).
Dalam materi pembekalannya, Hengki Kurniawan, menegaskan Bandung Barat membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul untuk memimpin sekolah. Hal ini sangat penting dalam peningkatan kualitas pelayanan pendidikan kepada masyarakat. Selain itu, dengan SDM yang berkualitas maka akan melahirkan lulusan yang mampu bersaing di tataran global, sesuai dengan tantangan yang dihadapinya.
“Kab. Bandung Barat membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul untuk memimpin sekolah. Hal ini sangat penting dalam peningkatan kualitas pelayanan pendidikan kepada masyarakat. Selain itu, dengan SDM yang berkualitas maka akan melahirkan lulusan yang mampu bersaing di tataran global, sesuai dengan tantangan yang dihadapinya,” ungkapnya.
Lebih lanjut disampaikan, sejumlah upaya telah dilakukan pihaknya dalam mendukung dan menyiapkan kegiatan di atas. Menurutnya, saat ini Pemerintah Kab. Bandung Barat telah menargetkan 100 persen vaksinasi untuk masyarakat, terutama warga sekolah. Hal ini sangat penting untuk memberikan rasa aman dan kondusivitas kegiatan belajar mengajar bagi warga sekolah dan lingkungan sekitarnya.
Selain itu, target yang dicanangkannya adalah pada tahun 2022 seluruh wilayah Kab. Bandung Barat telah terlayani internet. Hal tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan warga masyarakat terutama para guru dan siswa dalam melaksanakan pembelajaran jarak jauh yang sudah merupakan moda alternatif yang digalakkan sejak masa pandemi.
Lebih jauh disampaikan, program lainnya adalah pada 2024 Kab. Bandung Barat diharapkan dapat mencapai nol persen dalam tingkat kemiskinan, sehingga akan mencapai kesejahteraan secara menyeluruh pada 2030. Menurutnya, tentu diperlukan dukungan semua pihak untuk mewujudkan program-program tersebut, dan para CKS yang sedang mengikuti Diklat ini menjadi salah satu bagian penting yang tidak terpisahkan.
Hengki Kurniawan menambahkan, seperti orang yang sedang membangun istana di dunia maka diperlukan sejumlah sarana dan prasaran pendukungnya, begitupun dengan para CKS yang sedang mengikuti Diklat tersebut dipersiapkan membangun istana di akhirat dengan membawa keberkahan dan kebermanfaatan bagi lingkungan sekolah yang kelak dipimpinnya. Oleh karena itu diharapkan mempersiapkan diri dengan meningkatkan kompetensi diri untuk meraihnya.
Seperti diketahui, Dinas Pendidikan Kab. Bandung Barat melaksanakan pendidikan dan latihan untuk para CKS dengan dua moda, yakni Diklat CKS melalui program Calon Guru Penggerak (CGP) yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemdikbudristek, dan Diklat CKS yang dilaksanakan melalui kerja sama dengan LPMP Jawa Barat. Keduanya merupakan program yang diselenggarakan sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku. Sehingga terdapat saat ini, sebanyak 15 guru SMP dan 48 guru SD melalui program CGP, dan 28 guru SMP dan 110 guru SD melalui program Diklat CKS LPMP Jawa Barat.
Seperti yang disampaikan Kepala Bidang Pembinaan SD Disdik KBB, Dadang A. Sapardan (baca http://disdikkbb.org/news/disdik-bandung-barat-gelar-diklat-calon-kepala-sekolah) kegiatan Diklat merupakan upaya Disdik KBB dalam rangka menyiapkan CKS yang memiliki kapasitas untuk memimpin sekolah jenjang SD dan SMP. Diharapkannya, dengan Diklat ini mereka memiliki kemampuan manajemen pengelolaan sekolah dan kompetensi lainnya yang dibutuhkan seorang kepala sekolah.
Selain itu, berkaitan dengan kompetensi yang menjadi tuntutan dari seorang kepala sekolah, Diklat ini akan menghasilkan para kepala sekolah yang punya kapasitas untuk memimpin sekolah. Sehingga, tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan akan kepala sekolah, tetapi juga memilki kemampuan, baik secara teori maupun praktik dalam memimpin satuan pendidikan.
“Seperti diketahui, pada tahun 2021 ini banyak sekali sekolah yang dijabat oleh kepala sekolah PLT (pelaksana tugas-red). Sehingga ke depan mudah-mudahan para CKS ini dapat mengisi kekurangan kepala sekolah yang ada di Kab. Bandung Barat. Sementara, dalam konteks pemenuhan kebutuhan kepala SD, tentunya dengan pengadaan kepala sekolah melalui program guru penggerak dan juga melalui Diklat CKS yang sekarang dilaksanakan ini, nantinya tidak banyak lagi sekolah yang dirangkap oleh kepala sekolah yang lainnya,” imbuhnya.
Tentu hal di atas menjadi pekerjaan rumah pihak terkait untuk mewujudkan sosok kepala sekolah yang diharapkan mampu memenuhi semua pihak. termasuk, para CKS hasil program CGP maupun Diklat LPMP semuanya memiliki tanggung jawab besar mewujudkannya.
Akhirnya, sejumlah instrumen telah dipersiapkan para stakeholder untuk melahirkan SDM unggul yang diharapkan melahirkan outcome yang unggul, berkarakter sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkebhinekaan global, mandiri, gotong royong, kritis dan kreatif, sehingga akan mampu bersaing dengan bangsa lain. Upaya tersebut telah dilaksanakan Dinas Pendidikan Kab. Bandung Barat, dan kewajiban para CKS dan insan pendidikan lainnya untuk mendukung dan merealisasikannya.***
Profil Penulis
Adhyatnika Geusan Ulun, lahir 6 Agustus 1971 di Bandung. Tinggal di Kota Cimahi. Guru Bahasa Inggris di SMPN 1 Cipongkor Bandung Barat sejak 1999. Pengurus MGMP Bahasa Inggris Kab. Bandung Barat. Alumnus West Java Teacher Program di Adelaide South Australia, 2013. Alumnus MQ ‘Nyantren di Madinah dan Makkah’ 2016, Pengasuh Majelis Taklim dan Dakwah Qolbun Salim Cimahi, Penulis buku anak, remaja dan dakwah. Editor NEWSROOM, tim peliput berita Dinas Pendidikan Bandung Barat. Jurnalis GUNEMAN Majalah Pendidikan Prov. Jawa Barat. Pengisi acara KULTUM Studio East Radio 88.1 FM Bandung. Redaktur Buletin Dakwah Qolbun Salim Cimahi. Kontributor berbagai Media Masa Dakwah. Sering menjadi juri di even-even keagamaan.
Adhyatnika.gu@gmail.com.,Channel Youtube: Adhyatnika Geusan Ulun, Ig.@adhyatnika geusan ulun.