Lembang-(Newsroom). SMPN 1 Lembang Kab. Bandung Barat optimalkan pembelajaran jarak jauh (PJJ). Program yang melibatkan seluruh siswa dan guru ini, dilaksanakan dengan memanfaatkan bantuan kuota internet dari Kemdikbud baru-baru ini.
Kepala SMPN 1 Lembang, Tetty Rosmiati Mihardja, menyampaikan bahwa kegiatan di atas diselenggarakan sebagai upaya pihaknya dalam meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan kepada warga sekolah. Oleh karena itu, sekolah sangat menyambut baik atas bantuan yang diberikan pemerintah ini. Sehingga hal tersebut diharapkan dapat dimanfatkan secara optimal oleh guru dan siswa dalam melaksanakan proses pembelajaran.
“Bantuan kuota dari Kemdikbud menjadi angin segar baik bagi guru, siswa maupun orang tua dalam melaksanakan pembelajaran jarak jauh yang selama ini kesulitan bertatap muka terkait minimnya kuota. Apresiasi untuk guru-guru SMPN 1 Lembang yang merespon cepat dalam rangka memanfaatkan kuota tersebut dengan melakukan pembelajaran langsung secara virtual. Dengan demikian guru-guru dan siswa bisa melepaskan kerinduan bertatap muka walaupun secara virtual, dan guru bisa menjelaskan secara langsung materi-materi pelajaran yang memerlukan penjelasan. Demikian sebaliknya, siswa dapat bertanya langsung materi-materi yang belum dimengerti,” katanya kepada Newsroom, (13/10/20)
Lebih jauh disampaikan bahwa pihaknya menyelenggarakan PJJ disesuaikan dengan jadwal pelajaran yang telah ada. Hal ini dioptimalkan pada pekan ke satu dan ke dua setiap bulan.
Seperti diketahui, pemerintah memberikan bantuan kuota untuk mendukung program PJJ. Bantuan kuota ini masing-masing sebesar 35 GB untuk guru dan siswa dalam platform/aplikasi Zoom, Google Meet dan Cisco Webex.
Sementara itu, Tetty menyatakan bahwa PJJ dengan menggunakan platform LMS di atas telah memberikan manfaat, antara lain guru dapat bertatap muka dan berkomunikasi langsung dengan peserta didik, guru dapat menjelaskan materi pelajaran secara langsung kepada peserta didik, siswa dapat bertanya dan berdiskusi secara langsung baik dengan guru maupun siswa lain.
“Melalui PJJ virtual ini kami berharap siswa bisa lebih maksimal mendapatkan pembelajaran dari guru dan terjadi pembelajaran yang lebih interaktif sehingga siswa lebih bersemangat mengikuti pembelajaran,” pungkasnya.***
Berita: Nani Sulyani
Sumber Berita dan foto: Dra. Hj. Tetty Rosmiati Miharja, M.M.
Editor: Adhyatnika Geusan Ulun
Makasih
Makasih bu….