Oleh: Faisal Ginanjar, S.Pd
(SDN 1 Rajamandalakulon)
Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) merupakan bagian integral dari sistem pendidikan secara keseluruhan. PJOK sendiri terdiri dari pendidikan jasmani , pendidikan olahraga dan pendidikan kesehatan dimana semuanya saling berkesinambungan.
Pendidikan kesehatan adalah usaha yang diberikan berupa bimbingan atau tuntunan kepada seseorang atau anakdidik tentang kesehatan yang meliputi aspek pribadi (fisik, mental, sosial) agar dapat berubah dan berkembang secara harmonis. Dan Kesehatan sangat identik identik dengan kebersihan.
Sekolah kami memiliki lapangan kecil sehingga kami bekerjasama dengan DKM masjid agung dan Perhutani untuk menggunakan halamannya yang luas untuk tempat pembelajaran PJOK selain di lapangan sekolah. Namun yang sering kami temui karena itu adalah fasilitas umum maka lapangn yang sering kami pakai selalu banyak sampah dan membuat pembelajaran PJOK tidak nyaman.
Terlepas dari itu semua kami memiliki peserta didik yang aktif dan kemauan tinggi dalam kegiatan praktik seperti olahraga ataupun kegiatan yang lainnya. Dan didukung juga oleh orangtua yang selalu mensuport anaknya dalam proses pembelajaran.
Di samping itu sekolah kami sudah menjalankan kurikulum merdeka dimana kami ada program P5 dengan tema ”Gaya Hidup Berkelanjutan”. Guru-guru di sekolah kami pun sangat tanggap dalam perubahan dan mampu berkolaborasi dalam kegiatan. Dan Sekolah kami juga didukung dengan keuangn BOS yang cukup sehingga untuk biaya operasional kegiatan program bisa terpenuhi.
Maka dari itu perlu adanya program yang memberikan pengalaman kepada anak yang lebih bermakna mengenai kebersihan. Dan penulis melakukan diskusi dengan peserta didik dan menghasilkan program yang bisa menciptakan tempat olahraga yang bersih dan juga nantinya anak bisa meningkatkan kreatifitasnya dari program tersebut. Dan program yang kami sepakati, yaitu “Lapangan Bersih (LAPSIH)
Program LAPSIH singkatan dari lapangan bersih adalah program yang dirancang untuk mendukung program PJOK dalam peningkatan kesehatan dan kebersihan di sekolah dan juga meningkatkan Kreatifitas peserta didik. Selain itu juga untuk menumbuhkan karakter peserta didik yang mandiri, gotong royong, dan kreatif untuk menuju generasi emas Indonesia tahun 2045.
Adapun Tujuan dari program ini adalah meningkatkan kebersihan, meningkatkan kemandirian peserta didik, meningkatkan kreatifitas dari hasil pengolahan sampah, meningkatkan sikap gotong royong anak.
Capaian program
Menciptakan lingkungan tempat belajar yang bersih dengan cara :
- melaksanakan membersihkan lingkungan sebelum dan setelah proses pembelajaran
- guru memberikan contoh dan mengawasi
Waktu pelaksanaan selama 1 tahun. Siswa yang mandiri, bergotong royong dan kreatif dengan cara :
- Membuat jobdes dengan rinci
- Membuat kelompok kerja
Target dari program ini, yaitu untuk kelas 3,4,dan 5 pelaksanaan 1 minggu sekali dalam mapel PJOK sebelum dan setelah pembelajaran.
Demikian program kegiatan yang penulis lakukan dengan harapan untuk memberikan bekal kepada siswa SDN 1 Rajamandalakulon dalam membiasakan lingkungan bersih.